Manado, BeritaManado.com – Wilayah 2 Sario-Wanea GPdI menggelar Ibadah Natal yang penuh sukacita dan berkat pada Sabtu, (23/11/2024).
Ibadah berlangsung khidmat di bawah pimpinan Ibu Pdt Ivonne Awuy-Lantu, Ketua Majelis Daerah GPdI Sulawesi Utara, yang menyampaikan pesan Natal dari kitab Yeremia 31:2-3.
Dalam khotbahnya, Pdt Ivonne mengingatkan bahwa Tuhan mengasihi umat-Nya dengan kasih yang kekal dan tidak terbatas.
“Karena Dia adalah Allah Imanuel, yang selalu setia menyertai kita. Oleh sebab itu, carilah kehidupan dalam Tuhan, bukan hanya saat menghadapi kesulitan,” tegas beliau dengan penuh semangat.
Sambutan juga disampaikan oleh Pdt Dr Robby Makal sebagai Ketua Departemen Pendidikan dan Pengajaran Majelis Pusat GPdI, yang memberikan motivasi rohani kepada jemaat.
Tidak hanya itu, gembala-gembala sidang, ibu rohani, dan jemaat dari berbagai gereja di wilayah Sario-Wanea turut memeriahkan acara ini.
Ibadah tersebut turut dihadiri oleh Ketua Wilayah 2, Pdt Stephanus Sumolang bersama jajaran pengurus wilayah, termasuk Sekretaris Wilayah Pdt Samuel Limpulus dan Bendahara Wilayah Pdt Samuel Sajanga.
(***/Jhonli Kaletuang)