
Jakarta, BeritaManado.com — Senator RI DR Maya Rumantir MA PhD mengatakan bahwa pendidikan adalah investasi masa depan bagi anak cucu.
Kepada BeritaManado.com, Selasa (2/5/2023), Anggota Komite IV Dewan Perwakilan Daerah Republik Indonesia (DPD RI) ini menyebutkan bahwa kondisi dunia pendidikan Indonesia saat ini masih membutuhkan no perhatian serius dari berbagai kalangan, tak terkecuali pemerintah dan orangtua sendiri.
Pada momentum Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) tahun 2023 ini, Senator Maya Rumantir memberikan motivasi kepada para orangtua.
“Jangan terjebak dengan kondisi ekonomi yang serba terbatas. Perlu diingat bahwa anak putus sekolah bahkan yang tidak pernah sekolah dengan alasan tidak ada biaya, itu bukan takdir Tuhan,” katanya.
Senator Maya menegaskan bahwa semua agama mengajarkan bahwa rencana Tuhan bagi umat manusia adalah damai sejahtera dan keberhasilan bukan sebaliknya.
“Jadi jika seseorang mengalami kesusahan, maka kita harus meluangkan waktu untuk berefleksi, apakah kita sudah hidup sesuai jalan Tuhan atau tidak,” katanya.
Senator Maya juga memberikan motivasi kepada para orangtua untuk mengandalkan Tuhan dalam segala keadaan, termasuk untuk urusan biaya pendidikan anak-anak.
“Jika kita mengandalkan Tuhan, maka kita mendapatkan jalan keluar untuk mengatasi kesulitan-kesukitan hidup,” ucapnya.
(Frangki Wullur)