Manado, BeritaManado.com — Pesan damai disampaikan Ketua Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Sulut, Pdt Lucky Rumopa, usai Pilkada Serentak 27 November 2024.
Pdt Lucky Rumopa berterima kasih karena pesta demokrasi di bumi nyiur melambai berjalan aman, rukun dan penuh kedamaian.
Ia mengajak masyarakat terus menjaga kondusifitas ini.
Yang terpenting, kata Lucky, adalah menerima hasil pilkada dengan sportiftas.
“Terima dengan jiwa besar dan bersama membangun Sulut di masa depan,” pesannya.
Ia berharap pembangunan Sulut semakin hebat dan rakyat selalu harmonis.
“Mari mendukung pemimpin daerah baru untuk Sulut semakin maju. Walau saat memilih kita berbeda, sekarang saatnya bersatu lagi,” tandasnya.
(Alfrits Semen)