GM Yama Resort Ruddy Syafinal saat menyerahkan hadiau kepada para pemenang Yama Idol Season 1 2024
Tondano, BeritaManado.com — Yama Idol Season 1 yang digelar pada Selasa (20/8/2024) kemarin di Yama Resort Tondano Sukses digelar.
Pada ajang tersebut dewan juri berhasil memilih 10 peserta terbaik sebagai pemenang dalam kegiatan yang baru pertama digelar tersebut.
Informasi yang dihimpun, peserta yang mendaftar sebanyak 25 orang dan selanjutnya mengikuti audisi menjaring 20 besar pada 15 Agustus 2024.
Pada hari pelaksanaan lomba, juri berhasil memiliki 10 peserta terbaik pada Gran Final Yama Idol 2024.
Dewan juri Yama Idol Season 1 tahun 2024 ini adalah Oktavianus Mamuaja, Zefanya Manurung dan Telma Lapian yang juga adalah Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Minahasa.
Adapun kesepuluh peserta terbaik sesuai peringkat perolehan nilai dari peringkat satu adalah Pingkan Supit, Joshua Sumarauw, Priskillla Wungkar, Finny Paula Salem, Jendral Sarmatury, Micel Vanesa Virginia Wullur, Valencia Mantik, Mario Paat, Pingkan Supit, Allent Marjendra Franklin dan Noel Felano.
General Manager Yama Resort Tondano Ruddy Syafinal mengucapkan selamat kepada para pemenang dan seluruh peserta yang sudah ikut dalam Yama Idol Season 1 ini.
“Semoga apa yang sudah menjadi program Yama Resort ini dapat terus mengasah kemampuan bernyanyi hingga dapat berprestasi lebih baik lagi kedepannya,” ungkap Ruddy Syafinal.
Dalam ajang ini empat faktor yang menjadi penilaiaj juri adalah teknik bocal, interprestasi lagu, penampilan panggung dan kreativitas.
Sukses Yama Idol Season 1 ini turut didukung oleh sejumlah sponsor yaitu Cousin Coffee Eatery, Toko Bangunan Walian Jaya, Golden Pasar Swalayan, PT. Sukanda Djaya, Bank SukutGo, CSR Creative Video, Geray Hallo Telkomael Grapari, Solid Production, Ake, Manado Printing, Daebak Soju,
Lighting Aolution, Anker Birndan Bali Hai Bir.
(Frangki Wullur)