Manado, BeritaManado.com — Dalam Rapat Senat Terbuka Universitas Trinita telah menyelenggarakan wisuda sarjana untuk strata (S1) dan Diploma (D3) secara virtual, Rabu (30/9/2020).
Rektor Universitas Trinita Demsi Sasewa,S.Sos, M,Si mengatakan, tahun ini meluluskan 100 wisudawan yang siap bersaing ditingkat global.
“Selamat kepada wisudawan dan wisudawati,” kata Demsi Sasewa dalam sambutannya.
Wisuda juga dihadiri oleh Ketua Yayasan Apriano Ade Saerang ST, M.Si.
”Wisuda kali ini dilaksanakan secara online karena situasi pandemi COVID-19. Ada 5 wisudawan hadir sebagai perwakilan lulusan terbaik cum laude,” kata Ketua Dewan Pembina Yayasan Prisma Sulawesi Utara, Apriano Ade Saerang ST, M,Si.
Ade berharap, setelah turun mengabdi di tengah masyarakat, para wisudawan dapat menerapkan ilmu yang didapatkan selama belajar di Universitas Trinita Manado.
“Semoga 100 wisudawan ini menjadi kebanggaan Universitas Trinita,” ujar Ade Saerang.
Sementara itu, Sekretaris Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi (L2DIKTI) Wilayah IX Sulawesi Drs Andi Lukman M.Si dalam sambutannya menyampaikan apresiasi kepada Universitas Trinita.
“Apa yang telah dilakukan Universitas Trinita adalah langkah maju yang menjadi motivasi untuk kemajuan dunia pendidikan,” ucap Andi Lukman.
Hal yang sama juga disampaikan Kepala Badan Penelitian dan Pengembangan Sulawesi Utara DR Jemmy Lampus mewakili Gubernur.
“Wisudawan dan wisudawati Universitas Trinita merupakan langkah maju dunia pendidikan di Sulawesi Utara,” lugas Jemmy Lampus.
Acara wisuda online ini dilaksanakan di Aula Universitas Trinita, Jalan Manibang Dua Kelurahan Malalayang Dua, Manado.
(BennyManoppo)