Tumetenden – Bupati Minahasa Utara, Drs Sompie SF Singal MBA, mengakui Kabupaten Minahasa Utara sebagai penghasil buah Pepaya, 6 sampai 7 ton setiap harinya diproduksi dan di salurkan ke wilayah Manado, Bitung, Minut dan sekitarnya.
Kata Bupati Sompie Singal, hal tersebut merupakan satu hal yang bisa dibanggakan. “Saya musti sampaikan di acara apapun, harus ada buah popaya. Entah itu popaya tono, gohu popaya, asinan popaya atau popaya bumbu tertentu,silakan. Kan buah segar tidak segar kalo tak lihat popaya,” jelas Bupati Sompie Singal.
Menurut Bupati Sompie Singal, buah Pepaya itu buah kesehatan, sebagai penetralisir dalam tubuh. “Popaya ini adalah buah malaikat, oleh sebab itu mari torang samua makan popaya, tanda kesehatan,” tandas Bupati Sompie Singal. (robintanauma)