(doc Rei Rumlus)
Manado, BeritaManado.com – Forum Mahasiswa Sejarah Sulawesi Utara (Sulut), mengadakan diskusi dalam rangka memperingati peristiwa Merah Putih di Sulut tahun 1946, di Fakultas Ilmu Budaya (FIB) Universitas Sam Ratulangi (Unsrat), Kamis (20/2/2020).
Diskusi yang mengangkat tema Apa Kabar Nasionalis, menghadirkan pemateri berkompeten pada bidangnya yakni Dekan FIB Unsrat, Drs Ferry R Mawikere MHum MA dan Budayawan Fredy Wowor SS MTeol.
“Saya mengapresiasi, menghargai dan menghormati kegiatan yang dilaksanakan oleh Forum Mahasiswa Sejarah Sulawesi Utara (Sulut),” kata Dekan FIB Unsrat, Drs Ferry R Mawikere MHum MA.
Lebih lanjut, Ferry Mawikere berharap frekuensi untuk kegiatan seperti ini kuantitas dan kualitasnya bisa ditingkatkan.
“Mereka juga diharapkan bisa menjadi generasi muda yang mampu memberi pencerahan bukan hanya kepada generasi mereka, tapi generasi di atas dan di bawah mereka,” tandas Dekan FIB Unsrat.
(Rei Rumlus)