Manado, BeritaManado.com – Bupati Minahasa Utara (Minut) Joune Ganda genap berusia 50 tahun hari ini, Selasa (27/7/2021).
Ucapan selamat pun mengalir termasuk dari sang ibunda, Vonny Maramis.
Vonny Maramis mendoakan yang terbaik bagi Joune Ganda khususnya saat menjalankan amanah memimpin Minut.
“Harus menjadi berkat bagi keluarga terlebih bagi masyarakat,” kata Vonny.
Ia bersyukur Joune Ganda sebelum dan sesudah menjadi bupati selalu teladan dengan sikap sederhana.
Sang istri, Rizya Ganda Davega juga berharap Joune Ganda selalu dalam perlindungan Tuhan.
“Semoga Tuhan Yesus selalu melindungi dan memberikan kesehatan. Tetap rendah hati dalam melayani,” kata Rizya.
(Alfrits Semen)