Bitung, BeritaManado.com – Ketua DPC Gerindra Kota Bitung, Randito Maringka mengharapkan masyarakat Kota Bitung bisa mencintai partai yang dipimpinnya.
Mengingat, Partai Gerindra juga hadir untuk memperjuangkan kesejahteraan masyarakat lewat jalur politik seperti partai-partai lainnya.
“Semua partai punya cita-cita yang sama, yaitu demi kesejahteraan masyarakat. Untuk mencapai itu, perlu adanya komitmen dan konsisten dalam perjuangan. Sehingga, kepercayaan masyarakat terhadap Partai Gerindra semakin tinggi,” kata Randito, Rabu (13/9/2023).
Untuk itu, dirinya mengintruksikan pengurus yang baru dilantik beberapa hari lalu agar fokus menatap Pemilu 2024 mendatang. Terutama, memenangkan Prabowo Subianto sebagai Presiden dan Ketua DPD Partai Gerindra Sulut, Conny Rumondor yang bakal bertarung ke DPR RI dapil Sulut.
Anggota DPRD Kota Bitung ini juga mengatakan, Partai Gerindra selalu mengusung politik yang berlandaskan kejujuran dan politik bernilai. Yang paling utama, nilai-nilai kemanfaatan bagi kehidupan rakyat.
“Hanya dengan kejujuran komitmen yang kuat dan konsistensi perjuangan partai politik yang akan mendapatkan balasan kepercayaan masyarakat. Masyarakat kita semakin pintar, makin cerdas di dalam menyikapi partai politik,” katanya.
(abinenobm)