Manado, BeritaManado.com — Seleksi Komisi Penyiaran Indonesia Daerah (KPID) Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) masih berlanjut.
Ketua Komisi I DPRD Provinsi Sulawesi Utara Fabian Kaloh mengungkapkan bahwa, uji publik belum selesai namun masih terbuka untuk masyarakat sebelum dilakukan uji kelayakan dan kepatutan.
“Semua masukan dengan berbagai dinamikanya kami pasti terima, karena itu pada uji kelayakan akan menjadi bahan kami,” ungkap Fabian Kamis, (8/8/2024) di ruang rapat Komisi I DPRD Sulut.
Fabian juga menegaskan bahwa, petahana itu atau incumbent tidak ada keistimewaan.
“Tidak ada aturan yang mengatur bahwa petahana itu dia punya previlege,” tegas Fabian.
Lanjut Fabian, DPRD Sulut terus berusaha melakukan tugas dengan baik dalam seleksi terhadap para calon komisioner KPID tersebut.
“Kita terbuka, transparan, tak ada yang menutup-nutupi walaupun masih ada rumor. Tapi kita tetap berusaha yang terbaik buat rakyat,” jelas Fabian.
(Erdysep Dirangga)