Tomohon – Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia ke-69 pada 17 Agustus 2014, Pemerintah Kota Tomohon telah mengagendakan sejumlah kegiatan (selengkapnya lihat bagan) yang akan dimulai Jumat, 15 Agustus 2014.
“Ya, ada sejumlah kegiatan yang akan dilaksanakan dalam rangka HUT Proklamasi yang pada tahun ini mengangkat tema Dengan Semangat Proklamasi 1945, Kita Dukung Suksesi Kepemimpinan Nasional Hasil Pemilu 2014 Demi Kelanjutan Pembangunan Menuju Indonesia Yang Makin Maju dan Sejahtera,” ujar Ketua Panitia Pelaksana Dra Truusje Kaunang kepada beritamanado.com Rabu (13/8/2014).
Dan guna mensukseskan kegiatan ini, seluruh Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) diminta untuk ikut dan terlibat secara langsung. “Semua SKPD harus ikut dan berpartisipasi dalam kegiatan ini seperti di apel Korpri dan juga pawai pembangunan yang bakal menampilkan SKPD dan kecamatan serta kelurahan yang ada,” tukasnya. (Recky Pelealu)
RANGKAIAN KEGIATAN HUT PROKLAMASI RI KE-69 DI KOTA TOMOHON
Jumat, 15 Agustus 2014:
Sidang Paripurna di Kantor DPRD Kota Tomohon
Pawai Pembangunan
Pengukuhan Paskibraka Kota Tomohon
Sabtu, 16 Agustus 2014:
Pawai Bocah
Taptu/Pawai Obor
Minggu, 17 Agustus 2014:
Upacara Pemberian Remisi Para Narapidana di Lapas Anak Kota Tomohon
Upacara Peringatan Detik-Detik Proklamasi Kemerdekaan RI ke-66
Defile/Pawai Peserta Upacara
Upacara Penurunan Bendera
Malam Toast Kenegaraan di Rumah Dinas Walikota Tomohon
Kamis dan Jumat, 14 – 15 Agustus 2014:
Lomba PNS Teladan di Kantor Walikota Tomohon
Jumat, 22 Agustus 2014:
Lomba Gerak Jalan Antar SKPD Pemkot Tomohon