Manado, BeritaManado.com – Pasangan incumbent Wali Kota dan Wakil Wali Kota Manado, Andrei Angouw-Richard Sualang (AA-RS) merahkan kantor KPU Kota Manado, Rabu (28/8/2024).
Kedatangan keduanya diantar ratusan pendukung kantor KPU Manado.
Bahkan keduanya tiba dengan didampingi istri masing-masing disertai iringan pasukan paskibraka, tarian kabasaran dan ratusan pendukung.
Angouw menyampaikan rasa syukur bisa menjadi pendaftar pertama.
“Kami mendaftar dengan harapan untuk melanjutkan program yang sudah kami lakukan,” ungkapnya saat didampingi Richard Sualang.
Ia juga menegaskan siap mengikuti setiap aturan yang telah ditetapkan KPU.
“Harapan proses demokrasi ini bisa berjalan baik dan lancar,” kuncinya.
(Jhonli Kaletuang)