• Home
  • Redaksi
  • Pedoman Media Siber
  • Kode Etik Jurnalistik
  • Privacy Policy
  • Disclaimer
  • Info IKLAN
BeritaManado.com: Berita Terkini Kota Manado, Sulawesi Utara
  • Home
  • Berita Utama
  • Politik dan Pemerintahan
  • Kota Manado
  • Kota Bitung
  • Minahasa
  • Minsel
  • Minut
  • Agama dan Pendidikan
  • Bisnis dan Ekonomi
  • Ragam
  • Berita Terpopuler
  • Indeks Berita
No Result
View All Result
  • Home
  • Berita Utama
  • Politik dan Pemerintahan
  • Kota Manado
  • Kota Bitung
  • Minahasa
  • Minsel
  • Minut
  • Agama dan Pendidikan
  • Bisnis dan Ekonomi
  • Ragam
  • Berita Terpopuler
  • Indeks Berita
No Result
View All Result
BeritaManado.com: Berita Terkini Kota Manado, Sulawesi Utara
No Result
View All Result
Home Berita Utama

Terus Tingkatkan Pelayanan Kepada Masyarakat, PLN di Ganjar Penghargaan Dari Pemkot Manado

by Dirangga Erga
Selasa, 1 Agustus 2023, 14:29 pm - Updated on Jumat, 4 Agustus 2023, 11:16 am
in Berita Utama, Bisnis dan Ekonomi, Kota Manado
  • 0share
Penghargaan pemerintah Kita Manado untuk PLN

Manado, BeritaManado.com — PLN Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan (UP3) Manado menerima penghargaan dari Pemerintah Kota Manado yang diserahkan langsung oleh Walikota Kota Manado, Andrei Angouw dan diterima oleh Manager PLN UP3 Manado, Mulke Gal Tumanken pada saat upacara memperingati Hari Ulang Tahun Kota Manado ke-400 tahun (14/07).

Penghargaan yang diberikan oleh Pemerintah Kota Manado ini merupakan buah dari kinerja PLN UP3 Manado dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat Kota Manado berupa penanganan yang dilakukan dengan cepat terhadap laporan masyarakat terkait kelistrikan.

Pelayanan PLN dalam hal menindaklanjuti laporan masyarakat melalui Layanan Call Center Manado Siaga 112 tidak lepas dari Pelayanan PLN melalui aplikasi PLN Mobile yang memberikan respon cepat kepada masyarakat yang membutuhkan pelayanan.

Call Center Manado Siaga 112 sendiri merupakan usaha dari Pemerintah Kota Manado dalam mengantisipasi semua permasalahan yang bersifat darurat untuk segera ditindaklanjuti dengan tujuan mempermudah pelayanan pengaduan masyarakat, dan salah salah satu pengaduan yang sering masuk yaitu terkait kelistrikan.

Manager PLN UP3 Manado, Mulke Gal Tumanken menjelaskan bahwa keberhasilan transformasi digital PLN Mobile tak terlepas dari upaya PLN meningkatkan kualitas pelayanan kepada pelanggan.

Sebab, beberapa fitur yang tersedia di aplikasi tidak hanya memudahkan pelanggan mendapat informasi, namun juga berkomunikasi.

“PLN menyinergikan aplikasi PLN Mobile dengan sistem monitoring internal yaitu, virtual command center dan pelayanan teknik optimization. Dengan adanya integrasi ini, pengaduan masyarakat yang sebelumnya manual menjadi lebih cepat dan bisa dimonitor langsung secara realtime,” jelas Mulke.

“Saat ini, ketika pelanggan ingin melakukan pengaduan, laporan tersebut akan langsung diteruskan ke petugas yang berada paling dekat dengan lokasi pelanggan. Pelanggan pun langsung mendapatkan informasi mengenai lokasi realtime petugas dan estimasi waktu kedatangan petugas,” tambah Mulke.

Ia menambahkan bahwa selama periode semester 1 tahun 2023 yaitu dari Bulan Januari sampai Juni, masyarakat yang mengakses layanan kelistrikan melalui aplikasi PLN Mobile seperti pasang baru, tambah daya, lapor gangguan, dan layanan lainnya yaitu sebanyak 2,1 juta kali.

Sedangkan untuk sumber laporan yang diterima oleh PLN itu terpantau beragam, mulai dari masyarakat mengakses Aplikasi PLN Mobile, Call Center 123, Media Sosial PLN serta kanal media lainnya. Disisi lain, kecepatan pelayanan kepada masyarakat yang melakukan pengaduan melalui PLN Mobile sekitar 32,27 menit dari pelaporan sampai dengan penyelesaian pengaduan.

Pemerintah Kota Manado pun mengapresiasi kerja nyata PLN dalam membantu penanganan keluhan masyarakat dengan respon yang cepat dilapangan. Kedepannya kolaborasi yang telah terjalin ini diharapkan dapat terus ditingkatkan demi kesejahteraan masyarakat.

Layanan Call Center Manado Siaga 112 ini juga telah meraih penghargaan bergengsi yaitu pada Ajang Internasional Contact Center World (CCW) Asia Pasific dengan meraih Medali Emas untuk kategori Best Emergency Service Center.

Untuk itu, PLN sangat bersyukur karena telah mengambil bagian dalam hal optimalisasi pelayanan pelanggan di Kota Manado dengan pemanfaatan Aplikasi PLN Mobile yang dapat dengan mudah diakses oleh masyarakat. Dengan PLN Mobile, semua makin mudah.

(***/Erdysep Dirangga)

Polres Minut



Berita Terpopuler

  • Promosi Jabatan TNI AD, Mayjen Rano Tilaar Jabat Tenaga Ahli Pengajar Bidang Strategi Lemhannas
  • Puan Maharani Beberkan Kriteria Pengganti Olly Dondokambey di Sulut: PDIP Siapkan Jagoan Baru
  • FPSL Bitung Lahir dari Ungkapan Syukur Nelayan
  • Ada Suami Bacaleg di Bitung Dilantik Bawaslu Jadi Panwascam
  • Dua Sosok Mengerucut Cawapres Ganjar Pranowo Bukan Orang Sembarang, Ini Namanya
  • Kejagung Disebut Minta Rp112 M untuk Setop Kasus BTS
  • Anak Pamen TNI Tewas Terbakar di Lanud Halim, Ini Faktanya
  • Ada MoU Pendampingan Hukum oleh Kejari Manado, Penanganan Kasus Korupsi Bansos Ikan Kaleng Janggal?
  • Puan Maharani Isyaratkan Adanya Reshuffle Menteri Kabinet Pemerintahan Joko Widodo

Berita Terbaru

  • Pemkab Minut Jajaki Kerjasama dengan Pemprov DKI Jakarta, Kerja Keras Joune Ganda Promosikan Likupang Selasa, 3 Oktober 2023, 00:41
  • Hadapi Kemarau Panjang, Perumda Air Duasudara Pastikan Pasokan Air Bersih Lancar Senin, 2 Oktober 2023, 21:55
  • Denny JA Tunjukkan Elektabilitas Prabowo Subianto Kalahkan Ganjar Pranowo di Tiga Provinsi Senin, 2 Oktober 2023, 21:01
  • Brigjen TNI Wakhyono Pimpin Laporan Korps, 255 Orang di Korem 131/Santiago Naik Pangkat Senin, 2 Oktober 2023, 20:43
  • SBY Temui Jokowi di Istana Bogor, Bahas Reshuffle? Senin, 2 Oktober 2023, 20:39
  • Jokowi Dianggap Layak Gantikan Megawati Jadi Ketum PDIP, Namun Ada Halangannya Senin, 2 Oktober 2023, 19:39
  • Hari Batik Nasional, Dirut Ivonne Rotty Ingatkan Pesan Penting Kemenkes Senin, 2 Oktober 2023, 19:30
  • CEO Martha Tilaar Grup Raih Gelar Doktor Ilmu Manajemen Senin, 2 Oktober 2023, 19:16
  • Conny Rumondor Ajak Kader Berpolitik Santun, Sambut Kemenangan Prabowo Subianto di 2024 Senin, 2 Oktober 2023, 19:05
  • Facebook
  • Twitter
  • WhatsApp
  • 0share
Tags: Kota ManadomanadoPLN Kota Manado
Previous Post

Semester I 2023, Capaian ETPD Minut Tertinggi di Sulut

Next Post

Pemilihan Bintang Radio dan Televisi di Sulut, Dikemas Dalam Nuansa Persatuan dan Kerukunan

Kategori

Ads

  • Home
  • Redaksi
  • Pedoman Media Siber
  • Kode Etik Jurnalistik
  • Privacy Policy
  • Disclaimer
  • Info IKLAN
  • Home
  • Berita Utama
  • Politik dan Pemerintahan
  • Kota Manado
  • Kota Bitung
  • Minahasa
  • Minsel
  • Minut
  • Agama dan Pendidikan
  • Bisnis dan Ekonomi
  • Ragam
  • Berita Terpopuler
  • Indeks Berita

© 2008-2023 PT. Berita Manado Communication. All rights reserved.

No Result
View All Result
  • Home
  • Berita Utama
  • Politik dan Pemerintahan
  • Kota Manado
  • Kota Bitung
  • Minahasa
  • Minsel
  • Minut
  • Agama dan Pendidikan
  • Bisnis dan Ekonomi
  • Ragam
  • Berita Terpopuler
  • Indeks Berita

© 2008-2023 PT. Berita Manado Communication. All rights reserved.