
Tondano, BeritaManado.com – Jemaat Gereja Masehi Advent Hari Ketujuh (GMAHK) Kiniar telah diresmikan dan ditahbiskan, Rabu (15/1/2025) kemarin.
Ibadah dipimpin oleh Pdt Samuel Yotam Bindosamo MA sebagai Ketua GMAHK Uni Konfrens Indonesia Kawasan Timur.
Bupati Noudy Tendean dalam sambutannya menyampaikan apresiasi sekaligus selamat atas selesainya pembangunan gedung gereja yang baru.
“Selamat kepada Jemaat GMAHK Kiniar atas peresmian dan pentahbisan gedung gereja yang baru ini. Semoga fasilitas peribadatan ini juga menjadi simbol kebersamaan serta semangat gotong royong jemaat,” ungkapnya.
Turut mendampingi Bupati Noudy Tendean antara lain Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan, Hukum, dan Politik/Plt. Camat Tondano Timur, Sekretaris DPRD, Kepala Dinas Pendidikan, Kepala Dinas Perhubungan, Kabag SDA dan Kabag Prokopim.
Adapun prosesi peresmian berlangsung khidmat, dimulai dengan doa dilanjutkan dengan penandatangan prasasti oleh Penjabat Bupati Minahasa.
Acara ini juga diwarnai dengan puji-pujian dan ucapan syukur dari jemaat setempat.
(***/Frangki Wullur)