BeritaManado.com — Presiden Indonesia, Prabowo Subianto, menghadiri Perayaan Natal Nasional 2024 di Indonesia Arena, GBK, Jakarta, Sabtu (28/12/2024).
Prabowo Subianto didampingi Wakil Presiden, Gibran Rakabuming Raka, dan sejumlah menteri.
Spesialnya, di momentum ini, Presiden Prabowo turut memberi salam kepada warga Sulawesi Utara (Sulut).
“Saya mau menyapa saudara-saudara di Sulawesi Utara, NTT dan Papua dan Indonesia Timur, yang menyaksikan acara ini lewat video conference,” ujar Prabowo, saat memberikan sambutan.
Ia mengapresiasi semua pihak yang telah bekerja keras hingga Perayaan Natal Nasional berjalan baik.
Prabowo bilang, ia sangat mengerti dengan makna Natal.
Hal itu, kata Prabowo, karena dirinya memiliki banyak keluarga Kristiani.
“Dan saya terlahir dari seorang ibu beragama Kristiani,” tegas Prabowo, dan langsung disambut tepuk tangan undangan.
“Boleh dikatakan, saya adalah anak dari keluarga Pancasila,” tambahnya.
Ia menegaskan Indonesia adalah bangsa beragam, dengan perbedaan, dan selalu hidup rukun.
Menurut Prabowo, itulah yang menjadi kekayaan nusantara, dan tetap kokoh dengan Bhinneka Tunggal Ika sampai hari ini.
Di kesempatan ini, Prabowo berjanji untuk terus memberikan keamanan dan kenyaman kepada semua rakyat Indonesia.
“Rakyat adalah yang utama. Saya dan jajaran terus bekerja tanpa libur, memastikan pelayanan kepada masyarakat maksimal,” tandasnya.
Perayaan Natal Nasional 2024 kali ini mengangkat tema “Marilah Sekarang Kita Pergi ke Betlehem” yang berkaitan dengan kesederhanaan dan harapan baru yang lebih baik.
Perayaan tersebut diikuti sebanyak 11 ribu umat.
(Alfrits Semen)