
Minsel, BeritaManado.com – Ferry Daud Liando menilai bahwa secara proses Komisi Pemilihan Umum (KPU) Minahasa Selatan (Minsel) berhasil menyelenggarakan Pilkada 2024.
Hal ini disampaikan Dekan Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (Fisip) Universitas Sam Ratulangi (Unsrat) Manado ini saat mengikuti lewat Daring kegiatan Focus Group Discussion (FGD) KPU Minsel, pada Senin (24/2/2025).
“Salah satu indikasi keberhasilannya itu kan adalah hasil dari sengketa di MK, yang dinyatakan tidak bisa untuk dilanjutkan, karena oleh penilaian MK bahwa ada syarat formil materiil yang tidak bisa dibuktikan,” ungkap Ferry Liando.
Kedepan, lanjut dia, tinggal dikawal hasil Pilkada 2024, yang menghabiskan biaya cukup banyak itu supaya memberikan dampak yang luar biasa bagi masyarakat.
“Saya atas nama masyarakat Minsel mengucapkan terima kasih, atas jerih payah penyelenggara pemilu yang luar biasa memberikan energi, semangat, waktu, tenaga, semuanya dikorbankan untuk melaksakanan Pilkada,” kata dia.
Juga, ia menilai bahwa suksesnya Pilkada karena ada dukungan penuh dari pemerintah.
“Ada dukungan penuh dari pemerintah, Kesbang, Capil, serta pihak Kepolisian dan pihak TNI,” ujarnya lagi.
Ia pun mengaku senang karena di Minsel tidak ada konflik sosial, karena belum puas akan hasil Pilkada.
“Untunglah kita di Minsel, karena ada dukungan dari aparat keamanan, maka kita boleh merasakan ini dengan baik,” ucap Ferry Liando.
“Tentu, media juga yang luar biasa, di tengah-tengah keterbatasan tapi mampu juga memediasi dan mengarahkan pemilih melaksanakan kewajibannya sebagai pemilih yang baik,” kata Akademisi Unsrat Manado ini.
“Kita berdoa, semoga Minsel menjadi lebih baik, menjadi lebih bagus dan demokrasi kita menjadi lebih diandalkan di era-era lain,” pungkasnya.
TamuraWatung