Manado, BeritaManado.com – Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Sulawesi Utara, Kenly Poluan memberitahukan hasil penelitian persyaratan administrasi calon Gubernur dan Wakil Gubernur Sulawesi Utara (Sulut), pada Sabtu (14/9/2024).
Ia mengatakan bahwa dokumen persyaratan untuk pasangan calon Elly Engelbert Lasut dan Hanny Joost Pajouw (E2L-HJP), memenuhi syarat.
“Setelah kami melakukan proses pemeriksaan dokumen, maka dokumen yang kami periksa, kami mendapatkan hasil pemeriksaan dokumen persyaratan calon Gubernur tersebut memenuhi syarat,” ucap Kenly.
“Sedangkan dokumen persyaratan Wakil Gubernur memenuhi syarat,” katanya lagi.
Untuk diketahui, ada tiga pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur untuk Pemilu 2024 yang sudah membawa berkas pendaftaran ke KPU Sulawesi Utara.
Mereka adalah, pasangan Elly Engelbert Lasut-Hanny Joost Pajouw, pasangan Steven Kandouw-Denny Tuejeh dan pasangan Yulius Selvanus Komaling-Victor Mailangkay.
TamuraWatung