Manado, BeritaManado.com — Penampilan Bupati Minahasa Utara Joune Ganda beradu akting dengan artis papan atas Indonesia bisa disaksikan awal Agustus 2024..
Adalah Lokananta sebuah film yang menceritakan kisah percintaan beda agama.
Joune Ganda pun menjadi aktor penting dalam film ini.
Joune berperan sebagai ayah Loka, yang jatuh cinta pada gadis berbeda keyakinan.
Lokananta dijadwalkan tayang perdana di seluruh bioskop Indonesia 8 Agustus 2024.
Sementara launchingnya akan digelar di Manado Town Square 2 Agustus 2024.
Joune Ganda bilang, proses pembuatan film yang disutradarai Puguh PS Admaja tersebut, dilakukan di sejumlah tempat di Minahasa Utara.
“Kita harap keindahan Minahasa Utara semakin dikenal lewat film ini,” harapnya.
Joune belum mau spoiler atau membocorkan alur cerita Lokananta.
“Nanti kita nonton bareng aja ya,” tandas Joune, belum lama ini.
(Alfrits Semen)