Manado, BeritaManado.com — Bupati Minahasa Utara (Minut) Joune Ganda bersama istri Rizya Natasha Davega dan anak terkasih Valentino Ganda, bersukacita.
Hari Ulang Tahun (HUT) ke-53 Joune Ganda dirayakan dengan ibadah syukur bersama ribuan undangan di JG Center, Sabtu (27/7/2024).
Joune Ganda bersyukur karena diusianya sekarang, berkat Tuhan begitu luar biasa.
Bahkan, kata Joune, ia tak hanya dipercayakan rakyat menjadi Bupati Minahasa Utara, tapi mendapat mandat menjadi pelayan khusus di GMIM Imannuel Kaima, dan Ketua Komisi Pelayanan Remaja wilayah Minawerot.
Dalam kesaksiannya, Joune bilang jabatan yang dimiliki hanyalah titipan.
“Setiap tugas ada batas waktunya. Tak selamanya bisa jadi bupati,” katanya.
Menurut Joune, di usia 53 Tahun, seseorang sepatutnya telah matang dalam pengetahuan.
Joune mengaku masih terus belajar, terutama menjadi pelayan masyarakat yang baik.
“Puji Tuhan, kini Minahasa Utara menjadi kabupaten terbaik di Sulut. Itu karena kerja kita bersama,” ujar Joune.
Ia berterima kasih kepada sang istri yang terus mendukung dalam tugas dan tanggung jawab sebagai kepala daerah.
“Buat istri, terima kasih atas waktu dan kesempatan. Walau terkadang tugas sebagai bupati itu 24 jam, Senin sampai Minggu,” tuturnya.
Kata Joune, menjadi bupati ia harus totalitas.
“Yah walaupun kita sering dibully. Tapi itu konsekuensi, dan harus siap,” ungkapnya.
Joune berharap dukungan semua pihak terus mengalir, demi mewujudkan Minahasa Utara semakin hebat.
Syukur HUT Joune Ganda dihadiri Wakil Bupati Kevin William Lotulung, unsur forkopimda, jajaran Pemkab Minahasa Utara, dan undangan.
Sementara ibadah dipimpin Pdt Jeffry Saisab.
(Alfrits Semen)