BeritaManado – Musyawarah Kota Gabungan Bridge Manado (GABMO) Rabu (14/02/2018) di Hotel Grand Puri Manado mempercayakan Harke Tulenan sebagai Ketua Umum GABMO periode 2018 – 2022.
Kepada BeritaManado.com, Harke Tulenan menuturkan, kepercayaan yang diberikan para atlit dan pecinta bridge di Kota Manado bagi dirinya ini, akan dijalankan sebaik mungkin, dengan tetap mengedepankan pembinaan dan pelatihan atlit untuk mendulang prestasi baik ditingkatan junior ataupun senior.
“Saya bersedia menjalankan tugas dan tanggungjawab yang dipercayakan ini, dengan harapan semua atlit bridge dan pecinta bridge di Manado terus bersama-sama mau memberikan yang terbaik bagi Kota Manado, Sulawesi Utara, bahkan Nasional dan International,” ujar Kepala Badan Pengelola Pajak dan Retribusi Daerah ini.
Sementara itu, Roy Maramis mengakui Ketua Umum GABMO yang terpilih berdasarkan keputusan peserta Musda yang dihadiri oleh kurang lebih 60 atlit se Kota Manado adalah HARKE TULENAN.
“Calon Ketua Umum HARKE TULENAN mendapatkan dukungan penuh dari semua atlit di Manado yang hadir menjadi peserta musda, karena beliau dinilai mampu membawa era baru di GABMO,” ujar Roy Maramis yang disambut tepuk tangan meriah para peserta yang hadir.
(Michael Cilo)