Manado, Beritamanado.com — Perayaan Pesta Pemuda Huria Kristen Batak Protestan (HKBP) pada Minggu (27/10/2024), ditandai dengan penyerahan Ulos kepada calon Wakil Wali Kota Manado, dr Richard Sualang.
Penyerahan Ulos tersebut melambangkan doa dan harapan seluruh masyarakat Batak yang ada di Kota Manado.
Harapannya, pada Pilkada nanti, pasangan Andrei Angouw dan Richard Sualang dapat memimpin kembali Kota Manado di periode kedua tahun 2024-2029.
“Ulos Ganjang atau Kain Khas Panjang Khas Suku Batak ini filosofinya adalah doa dan harapan kepada pasangan Andrei Angouw-Richard Sualang jika nanti terpilih menjadi Walikota dan Wakil Wali Kota Manado, kami masyarakat butuh perhatian lebih terutama di bidang Kesehatan dan peningkatan pembangunan insfrastruktur lainnya,” ungkap Joseph Sinaga selaku sekertaris HBB (horas bangso batak) kepada beritamanado.com.
Calon Wakil Wali Kota Manado Nomor Urut 1, dr Richard Sualang, didampingi istri tercinta dr Merry Sualang-Mawardi mendapatkan apresiasi hingga menuai pujian dari suku Batak yang berada di Kota Manado atas kepemimpinan diperiode pertama.
“Kami melihat kepemimpinan diperiode pertama harus berlanjut. Banyak perkembangan signifikan mulai dari pembangunan infrastruktur yang bertujuan untuk kemakmuran warga masyarakat Kota Manado,” tutup Pimpinan HKBP Manado, DR Danner Siregar STh MA.
(Horas Napitupulu)