Minsel, BeritaManado.com – Pemerintah Kabupaten Minahasa Selatan (Pemkab Minsel) segera memperbaiki akses jalan penghubung antara Desa Lansot menuju ke Desa Wiau Lapi di Kecamatan Tareran.
Hal itu diungkapkan Kepala Dinas PUTR Kabupaten Minsel Roy Durand melalui Kepala Bidang Bina Marga Andre Wayong kepada wartawan, pada Rabu (22/5/2024).
“Jalan ini akan dibangun menggunakan anggaran yang tertata dalam APBD tahun 2024,” ungkap Andre.
Karena sifatnya pemeliharaan, lanjut Andre, proyek ini akan dikerjakan dalam waktu dekat.
“Program insfratruktur yang dikerjakan menurutnya adalah bagian dari komitmen Pemkab Minsel dibawah pemerintahan Bupati Franky Wongkar,” ujar Andre.
Ia menjelaskan,meskipun dengan berbagai keterbatasan anggaran namun Pemkab Minsel tetap berupaya mewujudkan insfratruktur yang merata bagi masyarakat.
“Pemkab Minsel mengharapkan, kiranya masyarakat dapat membantu dan mendukung dalam setiap kegiatan pembangunan yang dilaksanakan, termasuk pembangunan infrastruktur,” kata dia.
Sementara, dalam setiap kesempatan, Bupati Franky Wongkar selalu menyampaikam keseriusan Pemkab Minsel untuk tetap memperhatikan kebutuhan masyarakat.
Dan segera merespon setiap pekerjaan perbaikan jalan, karena menjadi tanggungjawab Pemerintah Daerah untuk memenuhi kebutuhan dasar masyarakat di bidang Pekerjaan Umum/Infrastruktur.
Dikesempatan terpisah Meidy Laoh, warga Desa Wiau Lapi mengaku gembira jalan tersebut segera diperbaiki.
“Perbaikan ini merupakan harapan dan keinginan masyarakat yang sudah sejak lama,” pungkasnya.
(***/TamuraWatung)