Bitung – Berbagai kegiatan digelar Dinas Kesehatan Kota Bitung dalam rangka memperingati Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke-49. Salah satunya adalah senam sehat yang digelar di lapangan kantor walikota yang dihadiri Wakil Walikota, Max Lomban dan Sekkot, Edison Humiang, Selasa (12/11).
Dalam laporan Ketua Panitia HKN Kota Bitung, dr Calvin Wuisang, kegiatan digelar bersifat rekreatif untuk menciptakan kebersamaan dalam menjalin sinergitas melalui kepedulian terhadap kesehatan. Seperti kegiatan senam sehat, bakti sosial, kesenian, lomba balita sehat dan lomba yel-yel tema Perilaku Hidup Bersih Sehat (PHBS) antar Puskemas dan rumah sakit se-Kota Bitung.
Lomban dalam sambutan manyatakan memberikan apresiasi kegiatan dan kinerja seluruh jajaran kesehatan Kota Bitung dalam upaya maksimal. Sehingga dapat meningkatkan taraf kesehatan terhadap masyarakat dan bisa membuahkan hasil melalui penghargaan Kota Sehat “Swasti Saba Wistara” untuk yang kedua kalinya.(*/enk)
Bitung – Berbagai kegiatan digelar Dinas Kesehatan Kota Bitung dalam rangka memperingati Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke-49. Salah satunya adalah senam sehat yang digelar di lapangan kantor walikota yang dihadiri Wakil Walikota, Max Lomban dan Sekkot, Edison Humiang, Selasa (12/11).
Dalam laporan Ketua Panitia HKN Kota Bitung, dr Calvin Wuisang, kegiatan digelar bersifat rekreatif untuk menciptakan kebersamaan dalam menjalin sinergitas melalui kepedulian terhadap kesehatan. Seperti kegiatan senam sehat, bakti sosial, kesenian, lomba balita sehat dan lomba yel-yel tema Perilaku Hidup Bersih Sehat (PHBS) antar Puskemas dan rumah sakit se-Kota Bitung.
Lomban dalam sambutan manyatakan memberikan apresiasi kegiatan dan kinerja seluruh jajaran kesehatan Kota Bitung dalam upaya maksimal. Sehingga dapat meningkatkan taraf kesehatan terhadap masyarakat dan bisa membuahkan hasil melalui penghargaan Kota Sehat “Swasti Saba Wistara” untuk yang kedua kalinya.(*/enk)