Minut, BeritaManado.com – Likupang North Sulawesi International Fishing Competition (LNSIFC) 2022 telah dibuka oleh Kepala Staf Angkatan Laut, Laksamana TNI Yudo Margono, Rabu (14/09/2022), di Paradise Hotel Likupang.
Kasal Yudo Margono yang hadir didampingi Ketua Jalasenastri Vero Yudo Margono terpukau dengan keindahan Likupang serta kemeriahan pembukaan LNSIFC 2022 yang memperebutkan Piala Presiden Republik Indonesia Joko Widodo.
“Event ini dilaksanakan setelah 2 tahun pandemi Covid-19. Mudah-mudahan dengan kegiatan ini merupakan langka awal untuk ke depan lebih meriah lagi,” kata Kasal Yudo Margono.
Dikatakan Margono, kegiatan memancing di laut sangat positif dan berdampak secara ekonomi.
“Selain untuk wisata bahari, juga untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat di seputaran sini karena lomba memancing ini juga melibatkan kapal-kapal masyarakat,” ujarnya.
Pada pembukaan Likupang North Sulawesi International Fishing Competition, Kasal Yudo Margono ikut berjoget dan senam Poco-Poco bersama tamu undangan lainnya, seperti sejumlah pejabat utama Mabes Angkatan Laut, Direktur Pengelolaan Pesisir dan Pulau-pulau Kecil, Wagub Sulut Steven Kandouw, Ketua TP. PKK Provinsi Sulawesi Utara Rita Dondokambey Tamuntuan, Forkopimda Sulut, Bupati Minahasa Utara Joune Ganda, Sekprov Sulut Praseno Hadi, Ketua PKK Minut Rizya Ganda Davega dan seluruh jajaran pejabat Pemprov dan Pemkab Minut serta para peserta LIFC 2022.
(Finda Muhtar)