
Manado, BeritaManado.com – Keberhasilan Kota Manado yang terpilih sebagai salah satu Smart City atau Kota Cerdas di Indonesia dipuji masyarakat.
Ivanry Matu, warga Manado mengatakan, prestasi tersebut tak lepas dari komitmen serta konsep yang diciptakan Walikota Manado Godbless Sofcar Vicky Lumentut.
“Kami masyarakat senang dengan upaya pemerintah kota untuk melakukan pembenahan pelayanan publik dengan mengoptimalkan pemanfaatan teknologi Informasi,” ujar Matu yang juga menjabat sebagai Wakil Ketua Umum KADIN Sulut, kepada BeritaManado.com, Selasa (8/5/2018).
Sebagai informasi, Smart City adalah konsep kota cerdas yang dirancang guna membantu berbagai hal kegiatan masyarakat, terutama dalam upaya mengelola sumber daya yang ada dengan efisien, serta memberikan kemudahan mengakses informasi kepada masyarakat.
Maraknya pembahasan dan ide-ide ini berasal dari penilaian pemerintah atas kemampuan ide pembangunan smart city dalam mengatasi banyak masalah di tiap kota, baik kamacetan, keamanan warga kota, sampai penumpukan sampah.
Penekanan pembangunan smart city dengan penggunaan teknologi dan informasi dalam kehidupan sehari-hari diharapkan menjadikan kota dapat melayani warga dan menghadirkan solusi bagi permasalahan di daerah.
Kota Manado sendiri terpilih sebagai 1 dari 100 smart city di Indonesia.
(Finda Muhtar)
Baca juga berita terkait Manado Kota Cerdas:
- Walikota VICKY LUMENTUT Tandatangani MoU Gerakan Menuju 100 Smart City 2018
- Manado Masuk 15 Besar Kota Cerdas
- Pengembang Aplikasi Kota Cerdas Qlue Kunjungi BeritaManado.com
- Perpustakaan Mulai Gunakan Sistim Digital, VICKY LUMENTUT Optimis 2021 Manado Jadi Kota Cerdas
- Walikota Manado Optimis Wujudkan Manado Kota CERDAS 2021
- NOORTJE VAN BONE: Pertahankan Manado Sebagai Kota Toleran yang Cerdas dan Hebat