Manado – Komunitas Pers Manado (KPM) sebagai wadah wartawan kota Manado yang sehari-harinya berpos liputan di kantor DPRD kota Manado dengan mengusung program bersama pemerintah membangun kota Manado, pekan depan akan menggelar sosialisasi 4 pilar kebangsaan dengan menghadirkan Didi Irawadi yang merupakan putra Menteri Hukum dan HAM, Amir Syamsuddin.
Dijelaskan ketua KPM, Alexander Mellese, sosialisasi atau diskusi 4 pilar kebangsaan tersebut pelaksanaannya merupakan kerja sama antara KPM dan Majelis Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (MPR-RI) yang direncakanan akan dilangsungkan pada 18 Juni mendatang.
“Jika tidak aral melintang, 18 Juni pekan depan, KPM bersama MPR-RI melangsungkan sosialisasi 4 pilar kebangsaan. Tujuannya, untuk memberikan pemahaman terhadap 4 pilar kebangsaan. Dan diharapkan lewat pelaksanaan kegiatan ini, terlahir masyarakat yang cerdas dan berwawasan,” kata Mallese.
Ditambahkannya, sebagai pembicara dalam sosialisasi ini yakni Didi Irawadi dan Paula Sinjal yang keduanya sebagai anggota MPR-RI, perwakilan pemerintah kota Manado serta akademisi.
Peserta dalam kegiatan ini akan dilibatkan, Siswa, Mahasiswa, LSM, Ormas, Guru, akademisi, partai politik, Birokrat, Legislator dan sejumlah pihak lainnya.(eka)