
MANADO – Dua turis asal Swisz yakni Rito dan Elena yang turut menyaksikan salah satu kegiatan lomba lagu pop Manado, pada Pesona Manado Festival di Taman Kesatuan Bangsa (TKB), memuji kegiatan yang bernuansa seni dan budaya orang Manado ini.
Ketika berbincang dengan Rito turis pria ini mengaku sangat kagum dengan keramahan dan keakraban yang terlihat di lokasi kegiatan.
“Wow Manado is beautiful. I like this. And the people is very interest, (Wow Manado sangat indah. Saya suka ini, dan orang-orang sangat menarik),” ujarnya.
Dia pun berujar setelah nantinya kembali ke Swisz, dia akan menceritakan pengalamannya kepada teman-temannya dan keluarganya.
Kata dia, kedatangannya ke Manado selain untuk jalan-jalan bersama pasangannya Elena, sekaligus memanfaatkan waktu liburan di Kota ini.
Ajang Pesona Manado Festival ini, dilaksanakan oleh Manado Tourism Board dan sudah menjadi salah satu daya tarik kunjungan wisata di Kota Manado.
Bahkan hal ini diseriusi oleh Pemerintah Kota dalam hal ini Walikota Manado GS. Vicky Lumentut dan Wawali Mor Bastiaan. (MichaelTumiwang)