Bupati Minahasa Jantje W Sajow Bersama Ketua KPK dan Walikota Surabaya
Jogjakarta – Bupati Minahasa Jantje Wowiling Sajow berpendapat bahwa untuk rencana jangka panjang, sikap antikorupsi harus diajarkan di sekolah-sekolah. Artinya, guru-guru punya tugas ekstra untuk mengajarkan nilai-nilai kejujuran kepada semua siswa yang ada, mulai dari TK sampai SMA bahkan perguruan tinggi.
“Hal ini juga menjadi bahan perbincangan dengan Ketua KPK Abraham Samad. Pada prinsipnya KPK sangat mendukung hal tersebut untuk menjadi salah satu bagian dari karakter seseorang,” ungkap sajow kepada BeritaManado.com, Selasa (9/12/2014).
Ditambahkannya, bahwa untuk hal tersebut tidak perlu diatur lagi dalam kurikulum, karena memang hal-hal mendasar tentang kejujuran sudah ada di dalam beberapa mata pelajaran. Hanya saja, dibutuhkan kreativitas guru untuk menterjemahkannya dalam contoh praktis sehingga bisa dimengerti dengan mudah. (frangkiwullur)