Manado, BeritaManado.com — Ketua Partai NasDem Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) Victor Mailangkay menegaskan bahwa Partai NasDem Sulut menolak pemberlakuan sistem proporsional tertutup pada Pemilu 2024 mendatang.
Menurut Victor, terkait dengan sistem proporsional terbuka menjadi sistem proporsional tertutup tersebut, dari segi aturan tidak boleh diubah.
“Perubahan sistem dari proporsional terbuka menjadi tertutup ini akan mengurangi partisipasi masyarakat,” ungkap Victor saat dijumpai BeritaManado.com di ruang kerjanya Rabu, (4/1/2023).
Lanjut Victor, jika sistem proporsional tertutup ini diberlakukan, pasti akan terjebak seperti pada zaman dulu, zaman orde baru.
“Terjebak pada mobilisasi dan menurunkan partisipasi masyarakat. sementara, menumbuhkan nilai-nilai demokrasi yang substansial, itu lebih pada partisipasi masyarakat yang semakin meningkat,” timpal Victor.
Meski demikian, Victor mengatakan, jika diharuskan untuk adanya perubahan dalam sistem pemilu Indonesia diubah tahun 2023 ini, namun nanti diberlakukan pada periode yang akan datang.
“Sehingga tidak tiba saat tiba akal. Jika nanti ada perubahan itu, nanti diberlakukan pada pemilu 2029 sehingga tidak terpengaruh dengan syarat kepentingan-kepentingan,” tutur Victor.
Tak hanya itu, Victor juga mengungkap bahwa partai pada umumnya baik yang ada di parlemen, maupun di luar parlemen menolak perubahan itu.
“Berkaitan dengan itu, saya sebagai pimpinan partai di provinsi, saya Victor Mailangkay sejalan dan tegak lurus pada kebijakan Partai NasDem. tegas menolak sistem pemilu dari proporsional terbuka menjadi tertutup,” tegasnya.
(Erdysep Dirangga)