
Amurang, BeritaManado.com — Warga Kabupaten Minahasa Selatan (Minsel) menolak jika Olly Dondokambey menjadi Menteri dan meminta untuk tetap menjadi Gubernur Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) periode kedua.
Ungkapan ini disampaikan Henly Tuela, tokoh Pemuda Minsel kepada BeritaManado.com, Selasa (25/6/2019).
“Olly Dondokambey dan Steven Kandouw (ODSK) harus dipertahankan karena terbukti mereka berhasil memimpin Sulawesi Utara yang bisa dirasakan masyarakat,” ujar Henly Tuela.
Bagi Henly Tuela, keberhasilan ODSK termasuk di dalamnya bentuk kepedulian terhadap masyarakat Minahasa Selatan.
“Di sisi lain, banyak juga janji-janji yang harus direalisasikan oleh ODSK. Apalagi posisi pak Olly Dondokambey sebagai Gubernur telah banyak menghadirkan akselerasi dalam setiap kebijakan yang diambil,” terang Tuela.
Ditambahkan Henly Tuela, sinergitas antara pemerintah pusat dan pemerintah provinsi Sulawesi Utara dipimpin Olly Dondokambey berjalan baik
“Butuh satu periode lagi bagi bapak Olly Dondokambey untuk menuntaskan semua program kerja yang telah disusun,” tambah Tuela.
Sebagai generasi muda Minsel, Henly Tuela meminta kepada Olly Dondokambey menolak tawaran menjadi Menteri di Kabinet Presiden Jokowi.
“Sulut masih butuh tangan dingin pak Olly Dondokambey untuk menjadi provinsi yang maju dan berdikari untuk melayani warga Sulut,” terang Tuela.
Henly Tuela mengaku, khusus Kabupaten Minahasa Selatan, pemerintahan ODSK telah menggelontorkan anggaran tidak sedikit untuk pembangunan infrastruktur seperti jalan dan menata tempat-tempat wisata. Belum lagi dalam sektor-sektor lain.
“Sehingga jika ada yang mengatakan Minsel tidak diperhatikan itu omong kosong. Ingat Wagub Steven Kandouw merupakan putra Minsel, orang Kawangkoan Bawah dan sekretaris provinsi (Edwin Silangen), beristri orang Kumelembuai Minsel,” pungkas Tuela.
(rds)
Baca juga:
- Sebut Olly Dondokambey tidak ada Tandingan, Ini Alasan Lengkap Putra Kawanua Jakarta Ini
- Empat Indikator Olly Dondokambey Sulit Dikalahkan Menurut Ruben Saerang
- Tidak Mudah Olly Dondokambey Menang, Mereka Ini Potensi Menjegal