Amurang, BeritaManado — Keberadaan “Klinik Bersalin Sutra” di Desa Lindangan Kecamatan Tompaso Baru Kabupaten Minahasa Selatan (Minsel) telah banyak membantu warga masyarakat.
Didirikan sejak tahun 2002, klinik bersalin ini melayani pemeriksaann ibu hamil, ibu bersalin, ibu setelah melahirkan, pelayanan KB dan lain-lain.
Pemilik dan pendiri klinik bersalin “Sutra”, Bidan Praktek Mandiri (BPS) Frely Turangan S.ST kepada BeritaManado.com mengatakan bahwa klinik ini telah dikembangkan dan sangat menunjang program pemerintah Kabupaten Minsel di bawah kepemimpinan Bupati Christiany Eugenia Paruntu, SE.
“Di era JKN/KIS tahun 2014, klinik ini telah melakukan kerjasama dengan BPJS lewat jejaring dengan Fasilitas Kesehatan Tingkat Pertama (FKTP) yaitu Puskesmas dan merupakan yang pertama di Sulawesi Utara. Dan di Kabupaten Minsel sendiri, sampai saat ini cuma klinik “Sutra” yang bekerjasama dan memiliki bidan,” terang Frely Turangan, pada Rabu (14/2/2018).
Walaupun dirinya sebagai Aparatur Sipil Negara (ASN) aktif, yakni sebagai Sekretaris Dinas Kesehatan Minsel, tapi keberadaan klinik “Sutra” tidaklah mengganggu Tupoksinya. Ini dikarenakan di klinik ini, ada tenaga bidan 2 orang.
“Saya biasanya mengambil waktu melayani di malam hari atau hari libur.
Di tahun 2017 Klinik Sutra telah menangani persalinan sebanyak 216 kasus yang datang dari Kecamatan Ranoyapo, Tompasobaru, Maesaan dan sebagian Kecamatan Motoling dan Modoinding,” kata Frely Turangan yang juga menjabat sebagai Ketua Ikatan Bidan Indonesia (IBI) cabang Minsel.
Dalam menjalankan tugasnya, Bidan Frely Turangan yang dipercayakan sebagai bendahara di PMI Kecamatan Tompasobaru, juga membimbing mahasiswa kebidanan yang melakukan praktek yakni dari Poltekkes Manado.
“Intinya saya suka melayani, tapi tupoksi sebagai ASN tetap saya kerjakan dengan penuh rasa tanggung jawab,” pungkas Frely Turangan yang juga dipercayakan sebagai Penatua Wanita Kaum Ibu (WKI) jemaat Siloam Lindangan dan Ketua Komisi WKI Wilayah Tompaso Baru Satu.
(TamuraWatung)