Tompaso – Sekolah Lanjutan Adven (SLA) Tompaso saat ini tidak bisa lagi dikatakan milik dari Minahasa, melainkan sudah menjadi aset pendidikan Indonesia. Bagaimana tidak, alumni serta siswa – siswi yang saat ini masih mengenyam pendidikan dan yang sebentar lagi akan ditamatkan sebagian berasal dari beberapa daerah di luar Sulawesi.
Popinsi Papua adalah salah satu daerah yang rutin mengirimkan generasi mudanya untuk ditempa di SLA Tompaso, baik pada tingkat SMP mapun SMA. Ada yang istimewa pada penerimaan siswa baru di tahun 2013 ini, yaitu akan dibuka Sekolah Menengah Kejuruan dengan bidang keahlian kesehatan dan Akuntansi.
Menurut Wakil Direktur SLA Tompaso Stenly Sumolang, sekolah SMK dibuka berdasarkan kebutuhan saat ini. Khusus untuk program kesehatan meliputi keperawatan dan analis kesehatan. “Saat ini kami sudah bisa melayani pendaftaran siswa baru untuk SMP, SMA, dan SMK. Untuk informasi pendaftaran bisa dilihat pada media massa atau datang langsung ke Kampus SLA Tompaso,” jelas Sumolang.(ang)