Bupati Mitra, James Sumendap SH
MITRA, BeritaManado.com – Pernyataan menarik dilontarkan Bupati Minahasa Tenggara (Mitra) James Sumendap SH, Senin (22/6/2015).
Dalam paripurna di DPRD Mitra, pemilik sapaan akrab JS ini menyebutkan jika jabatan meweteng bakal dihapuskan.
Sumendap beralasan, penghapusan jabatan meweteng karena melihat fungsi jabatan tersebut boleh dikerjakan sepenuhnya oleh kepala lingkungan/kepala jaga.
“Tahun ini atau tahun depan meweteng akan saya hilangkan, ini sementara dalam kajian, apalagi saya banyak dapat keluhan dari meweteng jika banyak kepala jaga yang tidak lagi bekerja tapi selalu mendelegasikan tugasnya kepada meweteng,” tandas Sumendap.
Meskipun begitu, Sumendap mengatakan jika penghapusan jabatan tersebut, tidak lantas membuat para meweteng saat ini kehilangan penghasilan.
“Mereka akan saya angkat untuk jabatan lain yang setara,” tukas Sumendap.
Sementara itu, Kepala Badan Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintahan Desa (BPMPD) Mitra, Phieter Owu mengatakan, hal tersebut saat ini sementara dalam kajian pihaknya.
“Bisa saja ada meweteng, bisa juga tidak. Tergantung kondisi wilayah nanti atau jumlah penduduk. Di Mitra, rata-rata jumlah KK di masing-masing jaga hanya di bawah 50 KK, sehingga perangkat desa di kewilayahan bisa hanya satu orang atau hanya kepala jaga saja,” jelas Owu.
Soal ke mana para meweteng nanti, Owu menjelaskan jika mereka bisa saja diplot untuk jabatan kepala seksi (jabatan perangkat desa yang baru).
“Struktur pemerintahan desa nantinya, ada Kesekretariatan yakni Sekdes dibantu para kepala urusan, dan pelaksana teknis yaitu kepala seksi. Nanti, meweteng diupayakan untuk diusulkan memegang jabatan tersebut,” ungkap Owu. (ruland sandag)