Kakaskasen – Perayaan Pesta Paskah di Paroki St Fransiskus Xaverius Kakaskasen, Minggu (16/4/2017) pagi tadi tambah semarak dengan kehadiran dan penampilan Manado Catholic Orcestra (MCO). Demikian dikatakan Ketua Orang Muda Katolik (OMK) St Yohanes Kapistrano Paroki St Fransiskus Xaverius Kakaskasen Milan Polii.
Kepada BeritaManado.com, Milan Polii mengatakan bahwa apa yang sudah ditampilkan itu adalah bakat-bakat muda di bidang seni dari generasi muda gereja yang ada. Bukan kebetulan, dalam kelompok ini, ada juga anak-anak muda dari Paroki St Fransiskus Xaverius Kakaskasen.
“Kami sangat berbangga, khususnya bagi upaya-upaya yang dilakukan komponen generasi muda gereja, seperti yang ditampilkan MCO. Kelompok ini sudah pasti memiliki alasan mengapa dibentuk dan itu tidak lebih dari menunjang pelayanan gereja melalui berbagai kegiatan,” katanya.
Ditambahkannya, MCO saat ini berada dibawah pendampingan oleh pelatih Joe Ade Nursalihim. Harapan kedepan kelompok music tersebut dapat lebih eksis dan membawa berkat bagi gerea dan masyarakat. (***/frangkiwullur)