Elisabeth Manulong
Sangihe, BeritaManado.com-Lima Pusat Kesehatan Masyarakat (Puskesmas) di Kabupaten Kepulauan Sangihe telah terakreditas. Sertifikat akreditas diserahkan langsung oleh Bupati Jabes Gaghana pada saat pelaksanaan Apel perdana awal bulan di pendopo rumah jabatan Bupati, Senin (4/3/2019).
Kelima Puskesmas diantaranya Puskesmas Lapango, Puskesmas Dagho, Puskesmas Kendahe, Puskesmas Marore dan Puskesmas Enemawira.
Kepala Bidang Yayasan Kesehatan (Yankes) Pelaksana dan Pendamping Akreditasi Dinas Kesehatan (Dinkes) Elisabeth Manulong mengatakan, pemberian akreditas kepada lima Puskesmas ini langsung dari Pemerintah Pusat. Dimana, mereka telah melakukan survei ditiap Puskesmas dan mana yang memang benar-benar terpilih.
“Akreditasi ini langsung dari pusat, karena pada saat survei penilaian tiap puskes ada tiga tim yang berbeda-beda. Dan untuk kriteria penilaianya terdiri dari kelengkapan UMK, UKS dan Administrasi, Serta pelayanan yang baik bagi marsyarakat,” kata Manulong kepada sejumlah wartawan.
Lanjut Dia, nantinya pada tahun 2019 ini akan ada lagi Puskesnas yang akan diakreditas. Serta yang sudah terakredutas pada tahun 2018 lalu, itu akan di Re-akreditas.
“Untuk tahun 2019 ada lima Puskesmas lagi yang akan diakredias yaitu tatoareng, manente, pintareng, salurang. Sedangkan dua Puskes Yang sudah akreditas sejak tiga tahun lalu dan akan di Re-Akreditas lagi tahun ini yaitu Puskes Manganitu dan Kuma. Jadi total akan menjadi dua belas puskesmas yang terakreditas di kabupaten sangihe,” ungkapnya.
Dengan terakreditasnya Puskesmas tambah Dia, maka akan berdampak baik. Serta untuk BPJS itu akan terfasilitasi.
“Tentu ini akan sangat berdampak baik, karena yang bisa terfasilitasi BPJS adalah puskesmas yang terakreditasi,” tandasnya.
(Christian Abdul)