Sammy Rumamby
Bitung – Ketua KPU Kota Bitung, Sammy Rumamby mengaku tetap optimis Pilkada Kota Bitung terlaksana bulan Desember nanti. Kendati dalam rapat kerja dengan DPRD dan tim anggaran Pemkot dinyatakan APBD 2015 tak mampu membiayai pelaksanaan Pilkada.
“Kami tetap optimis bulan Desember Pilkada bisa berjalan sesuai dengan amanah Undang Undang Nomor 8 tahun 2015 tentang Pilkada,” kata Rumamby, Senin (6/4/2015).
Ia menyatakan, Pilkada harus tetap dilaksanakan karena amanah Undang Undang menyatakan demikian. Juga dalam pengusulan anggaran yang diajukan sudah sesuai dengan amanah Undang Undang.
“Jadi tak ada alasan untuk menunda karena pelaksanaan Pilkada serta permintaan anggaran yang kami ajukan semuanya berdasarkan amanah Undang Undang,” katanya.
Disinggung soal tak adanya anggaran untuk menambah anggaran pelaksanaan Pilkada, Rumamby menyatakan itu tidak mungkin dan ia yakin Pemkot tetap bisa mengalokasikan anggaran.
“Kalau memang keuangan Pemkot benar-benar tidak mampu kan masih ada Pemprov yang bisa mengalokasikan anggaran,” katanya.
Pun demikia, Rumamby menghormati keputusan DPRD menskors pembahasan tambahan anggaran Pilkada karena berbagai kendala. Seperti belum adanya usulan anggaran Banwas Kota Bitung dan anggaran pengamanan dari Polres serta dana Silpa yang belum diketahui karena BPK masih sementara melakukan pemeriksaan.(abinenobm)