
MANADO – Gubernur Sulawesi Utara Olly Dondokambe meresmikan jembatan Maesa Jumat (14/10/2016) bersama Kapolda Brigjen Pol Wilmar Marpaung di dampingi Walikota Manado, G.S Vicky Lumentut, dan Wawali Mor D. Bastiaan.
Kegiatan peresmian jembatan yang memisahkan Kelurahan Paal Empat Kecamatan Tikala dan Kelurahan Perkamil Kecamatan Paal Dua turut dihadiri Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Willem Rampangiley didampingi Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Max Tatahede.
Pekerjaan jembatan sepanjang 21 meter dan lebar 9,1 meter itu dibiayai lewat dana bantuan bencana dari pemerintah pusat melalui Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) dengan total anggaran Rp.10Miliar.
Usai peresmian rombongan melanjutkan kunjungan ke Pandu dan memantau lokasi pembangunan perumahan bagi warga korban bencana.
Pada kesempatan itu Vicky Lumentut menyampaikan terima kasih kepada Willem Rampangiley, yang telah berkontribusi bagi Sulawesi Utara khususnya warga Manado.
“Terima Kasih kepada pak Gubernur dan pak Willem Rampangiley, yang telah memberikan perhatian bagi warga Kota Manado. Dengan adanya jembatan ini sangat membantu aktifitas warga,” ujarnya.(***/MichaelTumiwang)