Catatan Dino Gobel
“Gubernur Olly itu luar biasa” merupakan sebuah penggalan pernyataan Menteri Pariwisata RI Arief Yahya yang mengawali catatan malam Staf Khusus Gubernur Sulut Bidang Pariwisata Dino Gobel.
Salam Pesona Indonesia
Kunjungan Menteri Pariwisata Bapak Arief Yahya ke Sulut, dari Selasa (26-28/3/2019) hingga telah berakhir.
Ini merupakan kunjungan terlama/masa tinggal di Sulut dari semua kunjungan selama ini Pak AY, sapaan akrab menteri paling inovatif dan yang sukses menjadikan pariwisata sebagai sektor penyuplai devisa terbesar di Indonesia, menggantikan peran sektor migas yang selama ini mendominasi angka pendapatan negeri ini.
Tapi bukan soal lama tinggalnya Pak AY ke Sulut yg menarik dicermati di sini, namun ada dua hal yang saya rasa istimewa diketengahkan lewat catatan malam saya ini.
Pertama, Pak AY dikenal dengan seorang menteri yang paling concern mendukung terwujudnya KEK Pariwisata di Likupang. Itu diperlihatkannya selama setahun proses dari pengurusan awal dokumen dan lahan hingga dilaksanakannya Kick Off meeting pada Rabu kemarin.
KEK Likupang siap diwujudkan sebagai KEK Pertama di Sulawesi.
“Sebulan lagi, paling lambat Juni, Sulut sudah punya KEK pariwisata dan sudah ada sekitar Rp 11 triliun dana investor siap masuk di kawasan itu. Akan banyak tenaga kerja diserap. Warga Sulut tak usah jauh bekerja ke Jawa tapi ke Likupang saja,” tegas Pak AY saat membawakan Kuliah umumnya di Universitas Klabat Airmadidi kemarin.
Kedua, dari istimewanya kunjungan menteri pariwisata asal Banyuwangi ini ke Sulut, yaitu, pernyataan resminya yang memberikan pengakuan kepada kepemimpinan Gubernur Olly Dondokambey.
Apa itu?
Yah. Pak AY di sela kunjungannya selama di Sulut, mengatakan begini:
“Dari sisi pariwisata, Sulawesi Utara maju sekali. Daerah ini mengalami laju pertumbuhan pariwisata tertinggi di Indonesia. 30 persen Lho. Lebih tinggi dari nasional,” puji Pak AY.
Dan diapun melanjutkan kalau keberhasilan itu karena adanya komitmen sang pemimpin daerah, yakni Gubernur Olly Dondokambey.
“Pak Olly itu luarbiasa komitmennya. Di era kepemimpinan Pak Olly pariwisata Sulut yang selama ini tak memberikan kontribusi pasokan wisatawan asing, namun di tahun 2018 kemarin, Sulut mampu mencatat 1 persen angka turis ke tingkat nasional atau 100 ribuan turis asing yang datang ke sulut. Memang masih kecil tapi terlihat sebuah kemajuan “dan saya optimis akan naik terus kontribusi ini,” puji Pak AY.
Karenanya dia mengimbau masyarakat untuk menjaga kemajuan yang sudah tercipta ini.
Puasnya Pak Menteri AY ke Sulut selama tiga hari dua malam ini bahkan diperlihatkannya ketika diajak Kadis Pariwisata Sulut Daniel Mewengkang dan Staf Khusus Gubernur Bidang Pariwisata Dino Gobel untuk berkunjung di kawasan street food “Koenya Koenya”.
Menurut Asisten Deputi Investasi Pariwisata Kemenpar Bapak Hengky Manurung, Pak Menteri gembira kawasan ini ada dan dikelola oleh swasta dan bukan pemerintah.
Dampak ekonomi bagi masyarakat sangat terasa dari kemajuan pariwisata di kawasan yang dikelola ASITA Sulut ini,” kata Manurung.
Sementara, saat akan meninggalkan Manado bertolak ke Jakarta Kamis siang, Pak AY tampak sulit menghilangkan ekspresi bahagia bercampur bangga.
Kalimat tentang harapannya agar kemajuan yang ada terus didorong lagi, yang sempat disampaikannya saat bersua dengan Pak Gubernur Olly ketika keduanya meninjau lokasi KEK pariwisata Likupang, kembali disampaikannya kepada Kadis Pariwisata Daniel Mewengkang.
“Jadikan Sulut destinasi unggulan pasar Asia Pasifik sebagaimana daerah ini telah menjadi gerbang Pasifik,” pesan Pak AY kepada Mewengkang.
Meski begitu Pak Gubernur Olly sendiri terlihat tak mau berpuas diri.
Sosok pemimpin yang komit dengan memajukan ekonomi kerakyatan ini tetap terlihat merendah.
“Apapun kemajuan yang kita telah capai semua harus dinikmati rakyat, yah. Majukan terus pariwisata. Kita benahi apa yang masih kurang. Kita majukan secara bersama dengan potensi masyarakat. Artinya mereka kita berdayakan dan mereka ikut menikmati. Prinsip tourism for All harus kita bikin. Tentu dengan mengandalkan selaku penyertaan Tuhan,” tegas Pak Gubernur Olly berulangkali kepada tim pariwisata Sulut, didampingi Wagub Steven Kandouw dan Sekprov Edwin Silangen yang solid dan kompak menjadi trio yang terbukti telah ikut sukses memajukan Sulut khususnya dari sisi pariwisata.
Bravo pariwisata Sulut Hebat !!
Selamat malam Sulawesi Utara
Selamat malam Gerbang Pasifik
Baca juga Catatan DINO GOBEL lainnya dibawah ini:
- Catatan DINO GOBEL: OLLY DONDOKAMBEY Sukses Buka Gerbang Utara Pasifik
- Catatan DINO GOBEL: Spirit OLLY DONDOKAMBEY dan Antusiasme Dispar Kab/Kota
- Catatan Dino Gobel: 6 Juta Sekali Santap? Ah Terlalu Murah!
- Catatan Pariwisata Sulut: ‘Closing Manis’ di 2017, Awas Jangan Terlena di 2018 !!!
- Menpar Arief Yahya Resmikan Pasar Hutan Ranolewo