Tomohon – Guna mengantisipasi dampak yang lebih buruk dari letusan Gunung Lokon, Pemkot Tomohon melalui Dinas Kesehatan dan Sosial Kota Tomohon serta Koramil Tomohon langsung membagikan sekitar 11 ribu masker kepada warga di Kelurahan Tinoor I dan II.
“Masker yang kami bagikan ada sekitar 11 ribu. Hal ini kami lakukan agar masyarakat terhindar dari dampak langsung letusan Gunung Lokon. Selain itu, Puskesmas juga telah kami siagakan bersama dengan sejumlah tenaga dokter dan perawat guna melakukan pelayanan kepada masyarakat jika ada yang membutuhkannya,” ujar Dr Dolvien Karwur MKes MSi, Kepala Dinas Kesehatan dan Sosial Kota Tomohon.
Menurut Karwur, abu vulkanik letusan dari Gunung Lokon berpotensi menyebabkan penyakit gangguan pada pernapasan seperti Infeksi Saluran Pernapasan Akut (ISPA). “Oleh sebab itu, langsung diantisipasi dengan membagikan masker. Dan kami berharap agar warga harus melindungi diri mereka dan menghindari abu vulkanik,” terangnya.
Sementara itu, Danramil Tomohon Kapten Kavaleri Ahmad Nurdin mengungkapkan bahwa personilnya tetap disiagakan di sekitar lokasi bahaya untuk membantu warga. “Seluruh personel tetap disiagakan guna mengantisipasi letusan Gunung Lokon. Jika saat ini Kelurahan Tinoor I dan II kebetulan terkena dampak letusan maka personel kita arahkan ke sini untuk turut membantu membagikan masker,” pungkasnya. (req)