Minut, BeritaManado.com – Tiga ton beras bantuan cadangan pangan Pemprov Sulawesi Utara tahap kedua, mulai dibagikan kepada masyarakat.
Senin (18/9/2023), bantuan tersebut secara simbolis diserahkan Bupati Minut Joune Ganda kepada perwakilan Penerima Manfaat (PKM) di Minut.
“Ini beras bantuan dari Pemprov Sulut, kualitas premium,” ujar Joune Ganda disela-sela sambutannya dalam penyaluran di Pendopo Kantor Bupati Minut.
Bupati Joune Ganda menjelaskan, 3 ton bantuan cadangan pangan akan disalurkan kepada 13 ribu PKM di Minut, yang terdata di Dinas Sosial.
Ia mewarning masyarakat agar tidak memperjualbelikan beras tersebut, serta meminta petugas pendamping untuk terus mengawasi pemanfaatan bantuan ini.
“Saya ingatkan kembali, beras cadangan pangan dari pusat, Pemprov Sulut dan Pemkab Minut yang telah dan akan diserahkan itu untuk dikonsumsi pribadi, bukan untuk dijual. Sebab bagi yang kedapatan akan kena sanksi dihapus dari daftar PKM,” tegas Bupati Joune Ganda.
Adapun kegiatan penyerahan beras cadangan pangan Pemprov Sulut tahap II yang dibagikan masing-masing 30 kg setiap PKM.
Turut hadir dalam penyaluran ini, Sekda Minut Novly Wowiling, perwakilan Bulog Regional Sulut serta pejabat Pemkab Minut.
(***/Finda Muhtar)