Manado – Angota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Manado, Victor Polii mengingatkan kepada pemerintah kelurahan Titiwungen mengambil tindakan terkait jalan yang ditutup sepihak oleh masyarakat, bukan oleh pemerintah.
Victor Polii, legislatif dari komisi C, mengungkapkan, banyak jalan yang menjadi jalan pintas akses Boulevard-Samrat telah ditutup untuk kepentingan mereka tanpa memikirkan kepentingan masyarakat kota Manado.
“Sepanjang jalan Boulevard terdapat lorong -lorong, yang menjadi ironis bahwa selalu ditutup ketika ada acara, emangnya lorong itu milik mereka, seharusnya pemerintah harus punya peran menangani hal ini,” tegas Victor Polii kepada beritamanado.com, Kamis (26/1/2017).
Lanjutnya, Hal seperti ini harus ada kesadaran dari pihak masyarakat untuk tidak sembarang menutup jalan, ada peran dari pemerintah setempat agar fasilitas publik seperti jalan dapat dimanfaatkan sebagaimana mestinya. (YohanesTumengkol)