Amurang, BeritaManado – Inspeksi mendadak (Sidak) yang dilakukan oleh Bupati Minahasa Selatan (Minsel) Christiany Eugenia Paruntu, SE atau Tetty Paruntu mendapati lingkungan sekitar Kantor Dinas Keuangan dan Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil sangatlah kotor.
“Tolong ya diperhatikan kebersihan lingkungan, ini banyak sampahnya. Masakan Bupatinya cantik, Kantornya kotor begini,” tutur Tetty Paruntu.
Dari pantauan BeritaManado.com saat pelaksanaan Sidak, terlihat sejumlah sampah berserakan disekitar kedua Kantor tersebut. Tidak terlihat adanya petugas kebersihan yang langsung membersihkan sampah-sampah itu.
“Itu bukan tugas kami. Kami hanya membersihkan Kantor Bupati dan Aula Waleta serta lingkungan sekitarnya. Kalau di Kantor itu urusannya masing-masing,” tutur seorang petugas kebersihan yang minta namanya tidak disebutkan.
Untuk diketahui, sejumlah Kantor tepat berada disekitar Kantor Bupati Minsel. Namun dari pantauan BeritaManado.com kebersihan Kantor-Kantor ini kurang diperhatikan, sehingga banyak sampah yang tetlihat.(TamuraWatung)