Kawangkoan – Gaung pemekaran Kabupaten Minahasa Tengah sudah ditabuh. Panitia khusus pun sudah terbentuk dan sedang menjalankan tugasnya. Namun ada sisi lain dari Minteng yang menarik perhatian Prof DR Lucky Sondakh. Menurutnya, Minteng banyak melahirkan wirausahawan.
Hal itu dikatakan Prof Lucky saat menghadiri pertemuan dialog bersama masyarakat dengan Panitia Khusus (Pansus) pemekaran Kabupaten Minahasa Tengah, Jumat (5/4) tadi pagi di Kawangkoan. Menurutnya, itu merupakan salah satu modal guna membangun Minahasa Tengah kedepan.
“Secara pribadi saya mendukung rencana pemekaran Kabupaten Minahasa Tengah. Kita sudah punya modal sumber daya manusia yang cukup. Hanya saja untuk memaksimalkan pembangunan daerah nantinya semua potensi yang ada harus lebih dimaksimalkan,” ungkapnya.(ang)