
Bitung – Instruksi Walikota, Hanny Sondakh kepada tiap PNS secara bergilir menggelar Bakti Sosial (Baksos) di sejumlah lokasi bencana di Manado langsung direalisasikan. Jika sebelumnya, Senin (20/1/2014) Pemkot mengirimkan siswa sekolah dan anggota Satpol PP, Selasa (21/1/2014) Pemkot kembali mengurimkan ribuan PNS dari berbagai jajaran SKPD.
Baksos hari kedua ini dipimpin Kepala BKD-PP Kota Bitung, Ferdinan Tangkudung selaku penanggungjawab Baksos didampingi Kepala BPBD Kota Bitung, Jeffry Wowiling, Kadis Kebersihan, Yossy Kawengian serta Kabag Humas Pemkot Bitung, Erwin Kontu.
“Ini merupakan kepedulian Pemkot terhadap saudara-saudara kita yang ditimpa bencana banjir bandang,” kata Tangkudung.
Menurutnya, ada dua lokasi yang dijadikan tempat Baksos yakni wilayah Perkamil tepatnya di Kompleks Sapta Marga dan Kelurahan Karame. Dan pembersihan dikedua walayah itu kata Tangkudung, timnya berhasil membersihkan 300 kubik sampah dan lumpur.
“Sampah kita angkut dengan enam unit mobil sampah jenis dump truk dan empat unit mobil jenis pick up,” katanya.
Selain itu, kata dia, Pemkot juga menyediakan tiga unit mobil Damkar dan satu mobil tangki guna menyalurkan air bersih kepada korban bencana.
Sondakh ditempat terpisah menjelaskan, pelaksanaan Baksos sudah dimulai sejak hari Minggu lalu. Dan dalam minggu berjalan, setiap harinya Pemkot Bitung mengutus 1000 PNS untuk mebersihkan sampah sisa-sisa bencana yang berserakan yakni sampah dan lumpur sekaligus memberikan kepedulian lewat bantuan sandang dan pangan.
“Semoga dengan adanya aksi ini dapat meringankan beban bagi warga yang tertimpa bencana,” kata Sondakh.(*/enk)