Jackson Kumaat, Maya Rumantir dan SBY
Manado-Anggota DPD/MPR RI asal Sulawesi Utara (Sulut) berkesempatan bertemu dengan Ketua Umum Partai Demokrat, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), Jumat (27/2).
Pertemuan ini berlangsung di Jakarta pada saat perhelatan SBY Cup Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Karate yang diikuti puluhan atlet dari seluruh Indonesia.
Selain SBY, Maya Rumantir juga bertemu dengan Ketua DPD Partai Demokrat DKI Jakarta.
Reynold Wuisan juru bicara Maya Rumantir yang ikut dalam pertemuan ini mengatakan SBY menyambut baik pertemuan dengan senator asal Sulut ini.
“Inti dari pertemuan tersebut walaupun tak berlangsung lama yakni membahas soal Pilkada Sulut,” ucapnya, Minggu (1/3).
Bendahara Dewan Pengurus Daerah (DPD) Komite Nasional Pemuda Indnesia (KNPI) Manado ini tak menampik Rumantir akan maju dalam pilkada Sulut.
“Ibu Maya menuturkan niatnya kepada SBY soal keinginan untuk memajukan Sulut” utaranya.
Wuisan mengatakan SBY dan ibu Ani Yudhoyono sudah berteman dengan Ibu Maya sejak tahun 1990-an. Pertemuan kali ini juga merupakan temu kangen.
“Jadi sempat kangen-kangenan. Kebetulan juga waktu Kejuarnas Kareta SBY Cup yang menjadi Ketua Panitia yakni tokoh asal Sulut Bung Jackson Kumaat,” tandasnya kepada wartawan.
Sejumlah pengamat menilai jika maya Rumantir maju melalui Partai Demokrat maka kans Olly Dondokambey untuk menjadi Gubernur Sulut periode berikutnya akan sedikit terganjal, karena Rumantir mempunyai basis masa yang nyata dan bisa mengimbagi Dondokambey.
Dondokambey kemungkinan akan maju melalui Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P).