Manado-Setelah sukses menggelar turnamen catur terbuka, pengurus DPD I KNPI Sulut menggelar acara serupa namun ditujukan untuk pelajar SMA/SMK. Turnamen catur dengan sistem gugur ini memperebutkan piala Ketua DPD I KNPI Sulut, Jackson Kumaat .
Vian Walintukan ketua turnamen catur terbuka antar pelajar SMU/SMK kepda wartawan menuturkan sudah ada sekolah yang mendaftatkan siswanya. “Kami belerja sama dengan Pemkot Manado dalam hal ini Dinas dikna Manado,” ucapnya Kamis (23/10).
Ia mengatakan kegiatan lomba tersebut akan digelar selama tiga hari KNPI “Penyelenggaraannya di SMU Negeri 1 Manado mulai tanggal 24-26 Oktober dan ini menggunakan sistem gugur,” ucap Vian yang juga merupakan Wakil Ketua DPD I KNPI Sulut.
Selain bekerjasama dengan Pemkot Manado turnamen ini juga sudah disetujui oleh Percasi Sulut. “Kami membuka pendaftaran sampai hari pelaksanaan,” katanya.
Pemenang akan dicari sampai juara 1 sampai 10. “Pemenang akan mendapat piala dan tropi dari Bung Jackson Kumaat,” tandasnya.
Sementara itu Jackson Kumaat yang dihubungi terpisah mengutarakan kegiatan ini untuk merangsang anak muda mengembangkan bakatnya.(ceci)