
Manado, BeritaManado.com — Pelatih Persipal, Bambang Nurdiansyah, meragukan dua pemain asingnya Jahnabakhsh Zabihi Taher dan Thales Lima bisa tampil menghadapi Sulut United, Minggu (12/11/2023).
Sulut United dan Persipal akan bentrok di Stadion Klabat Manado dalam lanjutan Liga 2 Indonesia, Minggu.
Meski begitu, Laskar Tadulako, julukan Persipal Palu, percaya diri bisa mengamankan tiga poin di kandang lawan.
“Sulut United, sekarang berbeda. Sudah ketambahan pemain asing, tapi kami optimis bisa curi tiga poin di sini,” kata Bambang, dalam jumpa pers jelang laga melawan Sulut United, Sabtu (11/11/2023).
Menurut Bambang, 18 pemain yang di bawah ke Manado dalam kondisi prima, kecuali pemain asing Thales Lima yang diragukan tampil.
“Keduanya (pemain asing) kami terus pantau. Mungkin bisa main, mungkin juga tidak,” tandasnya.
Di Klasemen Liga 2 Grup 4, Persipal berada di urutan empat dengan koleksi sembilan poin.
Sementara Sulut United di peringkat tiga dengan 10 poin.
(Alfrits Semen)