Minut, BeritaManado.com – Daftar Pemilih Tetap (DPT) Kabupaten Minahasa Utara pada Pemilihan Umum atau Pemilu 2024, sebanyak 164.639 pemilih.
Jumlah tersebut ditetapkan pada Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi dan Penetapan DPT untuk Pemilu 2024 di Kabupaten Minahasa Utara, yang dilaksanakan KPU Minut, Rabu (21/6/2023) di ruang rapat kantor KPU Minut.
Hadir pada giat itu, anggota Bawaslu Minahasa Utara Rocky Ambar dan Aljunaid Bakari, Kodim 1310 Minut Bitung, Polres Minut, Disdukcapil, Parpol Peserta Pemilu dan PPK se-Minahasa Utara.
Ketua KPU Kabupaten Minahasa Utara Hendra Lumanauw menyampaikan, adapun rekapitulasi DPT dimana total pemilih aktif adalah 82.092 pemilih laki-Laki dan 82.547 pemilih perempuan.
“Sehingga total DPT di Kabupaten Minahasa Utara adalah 164.639 pemilih,” ujar Hendra.
Pada rapat pleno ini juga diberikan kesempatan kepada masing-masing kecamatan melaporkan rekapitulasi Daftar Pemilih Sementara Hasil Perbaikan (DPSHP) akhir yang menjadi DPT.
Peserta yang hadir pun termasuk parpol ikut memberikan tanggapan, demikian pula Bawaslu dan Disdukcapil.
(***/Finda Muhtar)