Ratahan – Pasca pecahnya konflik antar kelompok masyarakat di Desa Basaan, Kecamatan Ratatotok, personil DPRD Minahasa Tenggara (Mitra) Kisman Hala menilai, hal tersebut akan sangat merugikan bagi daerah ini.
Kepada BeritaManado.com, Jumat (18/10) Kisman menuturkan, Minahasa Tenggara yang kaya dengan potensi alam dan kini mulai dilirik investor, tentu akan sangat dirugikan dengan kejadian yang terjadi di wilayah Basaan tersebut.
“Mitra yang kini tengah dilirik pihak investor karena kekayaan alamnya yang luar biasa, bisa saja ditinggalkan hanya karena situasi keamanan daerah yang tidak kondusif,” ujar wakil rakyat dari Dapil III, Belang-Ratatotok ini.
Lanjut dia, jangan sampai kita selaku masyarakat apa terlebih Kabupaten Mitra dirugikan hanya karena ulah dari sekelompok orang yang tidak bertanggung jawab, dan ingin memecah belah kebersamaan warga Mitra yang begitu dikenal rukun dan harmonis.
“Untuk itu selakau warga Mitra saya menghimbau agar masyarakat tetap menjaga setuasi keamanan dan tidak mudah termakan dengan isu-isu menyesatkan. Hal ini penting sehingga daerah kita selalu aman dan kondusif,” tukas Kisman. (Rulan Sandag)