Minut, BeritaManado.com — Bupati Minahasa Utara (Minut), Joune Ganda, memberikan “warning” khusus ke tiga dinas pada Apel Pagi Usai Cuti Idul Fitri di Lapangan Kantor Bupati Minut, Rabu (9/4/2025).
Ketiga dinas itu adalah Dinas Kesehatan, Dinas Pendidikan, dan Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR).
Joune mengingatkan agar cepat melakukan percepatan aksi dalam melaksanakan program 100 hari kerja bupati dan wakil bupati.
“Dinas Kesehatan, Pendidikan dan PUPR khususnya tolong diperhatikan. Segera laksanakan semua kegiatan yang sudah direncanakan,” pesan Joune.
Ia mengatakan untuk secepatnya melaksanakan pengadaan barang dan jasa, sebagaimana tanggung jawab pemerintah kepada masyarakat.
Dalam apel ini, Bupati Joune juga menunjukkan komitmen disiplin yang selalu diingatkannya.
Sebelum apel mulai, dilakukan uji petik kepada jajarannya.
Semua ASN yang tidak ikut apel dilaporkan sesuai keterangan absensi.
Apel diikuti Wakil Bupati Kevin Lotulung, Pejabat Eselon 2 dan jajaran ASN.
(Alfrits Semen)